Pengaruh IPTEk Terhadap Perkembangan Budaya Indonesia


A. Pengaruh Iptek dalam Persebaran Bahasa Lokal

1) Pengertian Bahasa
Astrid Susanto, pakar komunikasi sosial, menyatakan bahwa bahasa adalah suatu alat untuk menyampaikan pikiran dan alat kontak sosial. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, bahasa adalah sistem lambang bunyi artikulasi yang digunakan sebagai alat interaksi.
2) Fungsi Bahasa
Bahasa memiliki berbagai fungsi dan karakteristik yang sejalan dengan peradaban manusia. Bahasa berfungsi sebagai alat komunikasi, sosialisasi, artikulasi, dan interaksi sosial.

3) Bahasa Ibu (Daerah)
Bahasa ibu merupakan bahasa yang digunakan sejak masa kanak-kanak dan diperoleh dalam lingkungan keluarga. Bahasa ibu menjadi ciri khas tiap-tiap suku bangsa. Berbagai suku bangsa dengan bahasa daerah berbeda menjadi satu kesatuan masyarakat Indonesia yang dipersatukan melalui bahasa Indonesia.
4) Faktor-Faktor yang Memengaruhi Persebaran Bahasa Daerah (Lokal)
Persebaran bahasa lokal dipengaruhi oleh beberapa hal berikut :
(a) Persebaran penduduk sebagai pemakai bahasa lokal
(b) Pemanfaatan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi.
B. Pengaruh Iptek dalam Kehidupan Masyarakat Indonesia
Perkembangan Iptek membawa pengaruh yang besar terhadap kehidupan sosial dan budaya. Selain itu, perkembangan budaya menimbulkan kebutuhan, aspirasi, dan gaya hidup baru.
(1) Teknologi dan Kultural Lag
Cultural Lag adalah kondisi masyarakat yang belum siap menerima inovasi, kemudian dipaksakan oleh suatu keadaan. Masyarakat belum siap menerima perubahan Iptek, tetapi keadaan mengharuskan untuk mengadopsi ide tersebut. Akibatnya sikap mental masyarakat rentan terhadap goncangan dampak negatif yang muncul. Selain itu, disebabkan oleh pemahaman teknologi yang salah dalam rangka memenuhi kebutuhan hidup.
(2) Teknologi dan Tuntutan Kualitas SDM
Semakin canggih perkembangan teknologi, seharusnya diimbangi dengan kesiapan SDM dalam memanfaatkan teknologi. Hal ini dilakukan agar pemanfaatan inovasi teknologi berlangsung secara optimal. Akhirnya tidak terjadi penyalahgunaan dalam pemanfaatan teknologi untuk hal-hal yang merugikan diri sendiri maupun orang lain. Oleh karena itu, kesiapan SDM mutlak diperlukan agar tidak terkejut dalam mengikuti perkembangan teknologi.
(3) Cara Menghadapi Karya dan Potensi Iptek
Teknologi perlu disikapi secara bijak. Saat dampak teknologi mulai merambah ke gaya hidup dan mengakibarkan terjadinya pengelompokan manusia ke dalam kelas sosial, kita harus menjunjung kejujuran dalam perilaku. Apa yang kita inginkan atas pembelian suatu barang? Apakah berdasarkan nilai guna atau nilai simbolik? Artinya, kita dituntut dalam memilih teknologi berdasarkan nilai guna untuk pemenuhan kebutuhan hidup.
C. Pengaruh Positif dan negatif Iptek
(1) Pengaruh Positif
Pengaruh positif kemajuan iptek sebagai berikut:
(a) Meningkatnya tingkat kesejahteraan masyarakat.
(b) Terpenuhi kebutuhan hidup manusia.
(c) Berkembangnya pemikiran rasional.
(d) Adanya pola hidup serba praktis.
(e) Memudahkan dalam berinteraksi sosial dan berkomunikasi.
(2) Pengaruh Negatif
Pengaruh negatif kemajuan iptek sebagai berikut:
(a) Adanya perubahan tata nilai kehidupan masyarakat.
(b) Adanya kesenjangan sosial.
(c) Rusaknya lingkungan alam.
(d) Adanya kekhawatiran terhadap senjata kimia dan nuklir.
(e) Meningkatnya kenakalan remaja dan kriminalitas.
D. Faktor-Faktor Penghambat Pewarisan Iptek
Faktor-faktor yang menghambat proses pewarisan iptek sebagai berikut:
(1) Hambatan budaya terkait dengan perbedaan persepsi dan sudut pandang.
(2) Sikap tradisional yang berprasangka buruk terhadap hal-hal baru.
(3) Sikap etnosentrisme, yaitu pandangan atau sikap yang berpangkal pada masyarakat dan kebudayaan sendiri serta meremehkan budaya orang lain.
(4) Rendahnya etos kerja masyarakat.
E. Menghargai Hasil Kemajuan Iptek
Beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam menghargai kemajuan iptek sebagai berikut:
(1) Memanfaatkan hasilnya sesuai kebutuhan.
(2) Memerhatikan kelestarian lingkungan.
(3) Melandaskan pada pandangan hidup bangsa.
F. Tanggung Jawab dalam Pengembangan Iptek
Perwujudan sikap tanggung jawab dalam pengembangan iptek sebagai berikut:
(1) Memerhatikan etika dalam pengembangan iptek.
(2) Melakukan upaya pelestarian lingkungan.
(3) Memerhatikan nilai guna bagi kemaslahatan manusia.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara memperbaiki file MKV Videos yang rusak

Cara memperbaiki Flashdisk yang tidak terbaca

Pengembangan Rencana Bisnis Informatika